Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Up time di Task Manager Tidak Di Reset Setelah Shutdown

Saya jarang sekali mematikan perangkat yang saya gunakan, efeknya tentu angka up time perangkat yang tampil di Task Manager akan meningkatan seiring berjalannya waktu.

Namun, mungkin kalian menyadari bahwa meskipun telah di matikan/shutdown, terkadang up time tidak reset sama sekali, contohnya seperti pada gambar berikut ini.


Penyebab dari Up Time tidak di reset menjadi 0 sendiri adalah karena fitur dari Fast Startup yang ada sejak era Windows 8, fitur ini sendiri berfungsi untuk mempercepat proses booting dengan mengurangi waktu sepersekian detik untuk masuk ke login screen.

Cara Reset UpTime di Windows

Berikut cara melakukan reset UpTime di Windows 10.

  1. Windows + S – Cari Control panel.
  2. Pilih Hardware and Sound – Power Options.
  3. Pilih Choose what the power button do.
  4. Klik bagian “Change settings that are currently unavailable”
  5. Matikan, turn on fast startup.
  6. Klik Save Changes.
  7. Restart PC.

Kalian bisa melihat kembali UpTime di Windows, pada bagian Task Manager (CTRL+S – cari Task Manager – Klik tab Performance – CPU).

Setelah UpTime menjadi nol, hidupkan kembali bagian Turn on fast starup dan Save.

Posting Komentar untuk "Up time di Task Manager Tidak Di Reset Setelah Shutdown"